Batu Ginjal Bisa Sembuh

 Cara untuk Batu Ginjal Bisa Sembuh

Batu Ginjal Bisa Sembuh
Batu Ginjal Bisa Sembuh

Batu ginjal merupakan akumulasi kristal yang terbentuk di dalam ginjal dan dapat menyebabkan nyeri hebat serta masalah kesehatan lainnya. Batu ginjal tidak bisa sembuh dengan sendirinya, tetapi sebagian besar kasus dapat di kelola dengan baik dan dibuang melalui saluran kemih tanpa adanya tindakan operasi.

Cara pengobatan dan penanganan batu ginjal tergantung pada ukuran, lokasi, dan jenis batu ginjal yang ada. 

Batu ginjal tidak dapat sepenuhnya disembuhkan hanya dengan obat-obatan saja. Namun, obat-obatan dapat membantu dalam pengobatan batu ginjal agar bisa sembuh yang Anda miliki. Berikut ini adalah beberapa obat-obatan yang dapat diresepkan oleh dokter untuk mengobati batu ginjal, yaitu:

  1. Analgesik
  2. Alpha blocker
  3. Citrate
  4. Diuretik 
  5. Antibiotik 

Obat-obatan ini dapat membantu dalam mengurangi gejala, mencegah pembentukan batu ginjal baru, dan membantu untuk mengeluarkan batu ginjal berukuran kecil yang ada.

Namun, penting untuk diingat bahwa obat-obatan tersebut bisa saja menimbulkan efek samping pada penggunanya. Misalnya, analgesik yang jika digunakan dalam jangka panjang dapat menyebabkan ketergantungan dan efek samping lainnya. Atau diuretik yang dapat menyebabkan peningkatan frekuensi buang air kecil, dehidrasi, kehilangan elektrolit, atau gangguan keseimbangan cairan dalam tubuh.

Penting untuk berbicara dengan dokter atau apoteker Anda mengenai efek samping yang dapat terjadi dari setiap obat yang dikonsumsi. Anda juga perlu mengetahui risiko dari setiap efek samping dan bagaimana cara mengurangi risiko efek samping tersebut.

Meskipun begitu efek samping ini tidak selalu terjadi pada setiap individu dan efek samping yang muncul pun dapat bervariasi.

Metode Pengobatan agar Batu Ginjal bisa Sembuh

Selain obat-obatan ada metode lain yang dapat digunakan untuk mengobati batu ginjal agar bisa sembuh. Berikut ini adalah beberapa metode umum yang digunakan untuk mengobati batu ginjal, diantaranya:

Operasi batu ginjal

Operasi batu ginjal ini biasanya menjadi pilihan apabila batu ginjal terlalu besar dan menyebabkan infeksi berulang atau tidak dapat diatasi dengan metode non-invasif lainnya. Berikut ini adalah beberapa jenis operasi yang mungkin dilakukan untuk mengatasi batu ginjal, diantaranya:

  1. Litrotipsi ekstrakorporeal (ESWL)
Baca Juga
Terlalu banyak mastrubasi atau onani, akankah ejakulasi dini?

Prosedur ini merupakan prosedur non-invasif yang menggunakan gelombang suara untuk menghancurkan batu ginjal menjadi fragmen kecil yang kemudian dapat dikeluarkan melalui urine. Hal ini menjadi pilihan yang umum untuk mengeluarkan batu ginjal yang kecil.

  1. Ureteroskopi

Selanjutnya, ureteroskopi yang merupakan proses yang melibatkan penggunaan tabung tipis yang dimasukkan melalui uretra dan saluran kemih ke dalam ureter atau ginjal. Alat ini memungkinkan dokter untuk melihat batu ginjal dan menghilangkannya dengan menggunakan alat lain seperti lase atau tangkat kawat. 

  1. Nefrolitotomi perkutan

Kemudian, nefrolitotomi perkutan yang merupakan prosedur yang mengharuskan dokter membuat sayatan kecil di punggung untuk mengakses ginjal. Dalam prosedur ini, dokter menggunakan tabung yang dimasukkan melalui sayatan untuk menghancurkan atau mengeluarkan batu ginjal.

  1. Pyelolithotomy

Terakhir adalah operasi terbuka pyelolithotomy yang mana dokter membuat sayatan besar di sisi atau perut untuk menghapus batu ginjal yang lebih besar atau sulit dijangkau dengan prosedur lain. 

Keputusan untuk melakukan operasi batu ginjal biasanya dipertimbangkan jika batu ginjal terlalu besar, menghambat saluran kemih, mengakibatkan infeksi yang berulang serta tidak dapat diatasi dengan metode non-invasif. 

Proses setelah operasi pun masih harus melibatkan pemantauan gejala yang dirasa serta instruksi untuk selalu menjaga kebersihan saluran kemih. Setelah pulih dari pasca operasi biasanya dokter merekomendasikan untuk merubah gaya hidup baru agar mencegah pembentukan batu ginjal yang baru.

Terapi Batu Ginjal

Selain obat dan operasi, metode lain untuk pengobatan batu ginjal agar bisa sembuh adalah terapi. Berikut ini adalah prosedur terapi yang dapat dijalankan bagi penderita batu ginjal, di antaranya:

  1. Terapi gelombang kejut ekstrakorporeal (ESWL)

Terapi pertama adalah terapi ESWL yang menggunakan laser untuk menghancurkan batu ginjal menjadi fragmen yang lebih kecil sehingga memudahkan pengeluarannya melalui saluran kemih.

  1. Terapi penyinaran

Selanjutnya, dalam beberapa kasus terapi penyinaran atau yang disebut litotripsi perkutan dapat dilakukan untuk menghancurkan batu ginjal dengan menggunakan energi penyinaran yang terarah secara akurat.

  1. Terapi ureteroskopi fleksibel
Baca Juga
Ini Dia Cara Mencegah Batu Ginjal, Pahami Juga Penyebab dan Gejalanya!

Kemudian, ada juga terapi yang melibatkan penggunaan tabung yang fleksibel untuk dimasukkan ke dalam saluran kemih melalui uretra untuk mencapai batu ginjal dan menghapusnya. Ureteroskopi fleksibel memungkinkan dokter untuk melihat, menghancurkan, atau mengangkat batu ginjal yang terletak di ureter atau ginjal.

  1. Terapi homeopati dan suplemen

Lalu, ada juga beberapa kasus yang menggunakan pengobatan homeopati atau penggunaan suplemen tertentu yang diklaim dapat membantu melarutkan atau mencegah pembentukan ginjal. Namun, efektivitas dan keamanan pengobatan alternatif ini masih perlu diteliti lebih lanjut dan penting untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum mencoba metode tersebut.

  1. Perubahan gaya hidup

Terakhir, menjalani gaya hidup sehat dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal yang baru dan menjaga kesehatan ginjal secara keseluruhan. Beberapa langkah yang dapat diambil termasuk meningkatkan asupan air, mengurangi konsumsi garam, mengatur pola makan seimbang, dan menghindari makanan yang dapat memicu pembentukan batu ginjal.

Makanan yang Dapat Membantu Menyembuhkan Batu Ginjal

Obat-obatan, operasi, maupun terapi tetap harus dibantu dengan makanan yang sehat dan seimbang agar mencegah pembentukan batu ginjal yang baru. Berikut ini adalah beberapa makanan yang dapat membantu dalam menyembuhkan batu ginjal:

  1. Air putih, minum banyak air putih dapat membantu mengobati dan mencegah batu ginjal yang baru. Air membantu menjaga saluran kemih tetap terhidrasi, memperbanyak volume urine sehingga urine tidak terkonsentrasi, dan membantu melarutkan zat-zat yang dapat membentuk batu ginjal.
  2. Buah-buahan dan sayuran, makanan yang kaya akan serat, vitamin, mineral, serta rendah oksalat seperti buah dan sayur dapat membantu dalam mencegah pembentukan batu ginjal. 
  3. Makanan berserat tinggi, makanan berserat tinggi membantu mengurangi penyerapan kalsium oksalat. Kalsium oksalat merupakan komponen umum dari terbentuknya batu ginjal. Sumber serat yang baik, seperti biji-bijian utuh, kacang-kacangan, lentil, dan sayuran hijau. 
  4. Kalsium yang tepat, meskipun kalsium dikaitkan dengan pembentukan batu ginjal, tetapi menghindari kalsium sepenuhnya juga dapat meningkatkan risiko terbentuknya batu ginjal. Itu sebabnya kalsium harus dikonsumsi secara tepat agar tidak membentuk batu ginjal. Contoh makanan berkalsium seperti susu rendah lemak, yogurt, dan keju.
  5. Makanan rendah purin, kadar asam urat yang tinggi juga merupakan sumber umum dari pembentukan batu ginjal. Makanan yang tinggi puring dapat meningkatkan risiko terbentuknya batu ginjal. Itu sebabnya konsumsi purin perlu dikurangi. Makanan yang mengandung purin seperti daging merah, daging organ, ikan berlemak, dan makanan olahan.
  6. Minuman bersifat asam, beberapa penelitiab menunjukkan bahwa minuman seperti jus lemon atau jeruk nipis yang bersifat asam dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal.
Baca Juga
Pria Mandul: Ciri-ciri, Penyebab, dan Cara Mengobati

Demikianlah artikel mengenai Cara untuk Batu Ginjal bisa Sembuh. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan kita semua mengenai pengobatan dan proses pengobatan batu ginjal agar bisa sembuh.

eBook Terbaru!

ebook diet batu ginjal makanan pencegah batu ginjal
ebook diet batu ginjal makanan pencegah batu ginjal

DIET BATU GINJAL

Download eBook : Diet Batu Ginjal: Makanan Pencegah Batu Ginjal.

Batu ginjal dapat menyebabkan rasa sakit yang tidak terduga dan bisa memakan waktu berhari-hari untuk hilang.

Namun, eBook ini menjelaskan cara yang terbukti secara medis untuk menurunkan risiko Anda terkena batu ginjal di masa depan, dengan melakukan beberapa langkah sederhana.

Read our privacy policy for more info.

eBook Terbaru!

ebook diet batu ginjal makanan pencegah batu ginjal
ebook diet batu ginjal makanan pencegah batu ginjal

DIET BATU GINJAL

Download eBook : Diet Batu Ginjal: Makanan Pencegah Batu Ginjal.

Batu ginjal dapat menyebabkan rasa sakit yang tidak terduga dan bisa memakan waktu berhari-hari untuk hilang.

Namun, eBook ini menjelaskan cara yang terbukti secara medis untuk menurunkan risiko Anda terkena batu ginjal di masa depan, dengan melakukan beberapa langkah sederhana.

Read our privacy policy for more info.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *